Desa Bojongmalaka: Berkebudayaan, Edukatif, Religius, Kebersamaan, Amanah dan Harmonis

Artikel

Pemerintah Desa Bojongmalaka Salurkan Insentif RT dan RW Tahun 2025 dari Dana ADD

19 Oktober 2025 10:11:39  Administrator  4 Kali Dibaca  Berita Desa

(Bojongmalaka, 19/10/205) Pemerintah Desa Bojongmalaka melaksanakan kegiatan penyaluran insentif bagi Ketua RT dan RW yang bersumber dari Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini diselenggarakan di Aula Kantor Desa Bojongmalaka dan dihadiri oleh seluruh Ketua RT dan RW, perangkat desa, Bhabinkamtibmas, serta Babinsa yang turut mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut.

Penyaluran insentif ini merupakan bentuk apresiasi dan dukungan pemerintah desa terhadap kinerja RT dan RW sebagai ujung tombak pelayanan publik di tingkat paling bawah. RT dan RW memiliki peran penting dalam menjaga ketertiban, keamanan, serta kelancaran berbagai program pembangunan di lingkungan masyarakat. Melalui pemberian insentif ini, diharapkan dapat meningkatkan semangat dan tanggung jawab dalam melayani warga dengan lebih optimal.

Kepala Desa Bojongmalaka dalam sambutannya dan pemberian simbolis menyampaikan bahwa insentif ini bukan hanya bentuk penghargaan, tetapi juga motivasi agar seluruh RT dan RW terus bersinergi dengan pemerintah desa dalam membangun Bojongmalaka yang lebih baik, maju, dan sejahtera.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pemerintah Desa

 Peta Wilayah Desa

 Sinergi Program

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Bojongmalaka-Jatimekar No 10 , Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung 40375
Desa : Bojongmalaka
Kecamatan : Baleendah
Kabupaten : Bandung
Kodepos : 40375
Telepon : 085148300104
Email : bojongmalakaberkah@gmail.com

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:73
    Kemarin:99
    Total Pengunjung:95.672
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:216.73.216.153
    Browser:Mozilla 5.0